Dalam seminggu ini saya dapat dua kabar kegagalan bertubi-tubi.
Pertama, dapat email balasan dari P&G, beberapa hari sebelumnya
saya coba apply untuk mengikuti CEO Academy yang mereka adakan. Dan dari
emailnya, saya dinyatakan gagal. Sebab utamanya Universitas saya belum
masuk dalam prioritas, waktu mengajukan apply pun, pada kolom University
saya cantumkan "Tidak ada pada List" (emotion senyum jaga wibawa) , (karena pada form, jika nama kampus tidak ada, masukan pilihan "Tidak ada pada List" )
Kedua, Email
dari VMware. Beberapa waktu yang lalu saya juga coba apply untuk
mengikuti Symphosium yang mereka adakan di Jakarta. Pertemuan besar para
pakar Virtualisasi. Dan kemarin sore dapatnya E-mailnya. Gagal lagi. :D
Dari pertengahan tahun ini saja sampai sekarang, sudah banyak "percobaan" yang saya lakukan dan lebih banyak gagalnya .
Mencari kesempatan ibarat membentangkan jaring ikan di lautan. Cari sebanyak-banyak, bisa jadi dari 100 kesempatan -misalnya- ada satu yang kena.
Gagal itu biasa.
No comments:
Tulis komentar